Penggunakan TAG Pada HTML 3 - Membuat heading

Dalam sebuah website atau blog di wajibkan ada Heading, Cara mengatur Heading Tag h1 h2 h3 pada blog memang sangat mudah sekali jika anda mengerti. Pada saat kita memberi heading tag pada bagian tertentu pada teks di blog, itu sama saja dengan berkata kepada robot "Bagian ini adalah yang terpenting, ini yang lebih penting, ini yang penting, dan ini yang agak penting". 
Dengan cara ini, kita bisa memberi tahu robot bahwa bagian teks ini adalah yang terpenting atau tidak. Jadi, kita harus mengatur heading tag dengan benar. Heading Tag ini juga memiliki aturan-aturan agar bisa menjadi heading yang benar menurut Google, berikut ini adalah aturan-aturan yang harus anda patuhi:
  • H1 adalah yang paling penting dan H2-H6 adalah urutan selanjutnya.
  • H1 hanya boleh ada 1 untuk setiap halaman dan WAJIB ADA, sedangkan H2 dan H3 maksimal adalah 8, dan H4 - H6 boleh lebih dari 8.
  • Semua heading sebaiknya mengandung kata kunci agar relevansi halaman anda meningkat menurut google.
  • Jangan terlalu banyak pengulangan kata yang sama dalam satu heading tag.
  • H1 dipakai untuk judul blog, judul postingan sebaiknya diberi tag H2, sedangkan judul Widget sebaiknya diberi H3.
  • dan lain-lain
Tidak hanya aturan saja, tetapi juga urutan, tadi diatas sudah saya jelaskan bahwa mengatur heading sama saja memberitahu bagian ini paling penting, kurang, tidak penting. Dan heading ini punya 6 tingkatan heading yaitu h1, h2, h3, h4, h5, h6 dan tiap heading punya bagian-bagiannya tersendiri seperti:
  • Heading Tag H1 harus menjadi heading pada nama blog atau website, dan juga judul artikel saat di halaman artikel.
  • Heading Tag H2 sebaiknya dipakai pada judul artikel pada halaman beranda dan nama blog/website pada halaman artikel. Disarankan juga untuk deskripsi blog atau website.
  • Heading Tag H3 disarankan untuk judul widget.
  • Heading Tag H4 juga bisa untuk judul widget dan jumlah komentar pada blog atau website
  • Heading Tag H5 dipakai untuk nama pemberi komentar
  • Heading Tag H6 untuk link credit seperti copyright pada footer webiste atau blog.
Jika sudah tahu aturan dan urutan pemasangan heading tag, berikut adalah contoh penggunaan TAG Heading.
Standart Code Heading:

<h1 [align=”left”|”center”|”right”]> . . . </h1>
<h2 [align=”left”|”center”|”right”]> . . . </h2>
.
.
<h6 [align=”left”|”center”|”right”]> . . . </h6>
Contoh Penggunaannya:

<html> 
  <head> 
   <title> Heading </title>
  </head>
  <body>
    <h1> Heading 1: Materi HTML </h1>
    <h2> Heading 2: Materi HTML </h2>
    <h3> Heading 3: Materi HTML </h3>
    <h4> Heading 4: Materi HTML </h4>
    <h5> Heading 5: Materi HTML </h5>
    <h6> Heading 6: Materi HTML </h6>
  </body>
</html>
Example:

Previous
Next Post »